top of page

#Recipe: Homemade Meringue Cookies

Updated: Sep 6, 2018

#Resep: Kue Kering Rumahan Meringue (Schuimpjes)
Homemade Meringue Cookies Recipe
#Resep: Kue Kering Rumahan Meringue (Schuimpjes)

We have been waiting too long before sharing this recipe with you! We just looove meringues, especially the homemade ones. So after researching from a bunch of recipes, did so many trial and errors, now we're ready to share the adjusted recipe with you. We'll share with you our sources too so you may try the original yourself as well if you like. But this one is our favorite after all the too-mellowy and burnt failures ^__^ The trickiest part is in how to bake it.


The blue and yellow meringues in the picture above was from our own recipe. This recipe of ours is for the result of crisp meringues alltogether, no mellowy inside like the one in the Cupcake Jemma video.


It's pretty easy to make with the kids. Have a try, enjoy, and happy baking! ^_^


Kami telah menunggu terlalu lama sebelum berbagi resep ini dengan Anda! Kami sangaaat menyukai meringues, terutama yang buatan rumahan. Setelah mencari-cari dari beberapa resep, mencoba dan berkali-kali gagal, akhirnya sekarang kami siap untuk berbagi resep yang telah disesuaikan dengan Anda. Sumber resep juga akan kami bagi, supaya Anda dapat mencoba aslinya sendiri juga kalau Anda mau. Tapi yang satu ini adalah favorit kami setelah semua kegagalan karena terlalu lembek atau hangus ^ __ ^ Bagian paling sulit adalah cara memanggang.


Meringues biru dan kuning dalam gambar diatas adalah yang dari resep kami sendiri. Resep kami ini untuk hasil meringues yang renyah keseluruhan, bukan yang bagian dalamnya mellowy seperti yang di contoh video Cupcake Jemma.


Resep ini cukup mudah untuk dibuat bersama anak-anak. Selamat mencoba, menikmati, dan memanggang! ^ _ ^


These are our recipe main sources.

You might want to watch these videos first before you try our adjusted recipe, to understand more some of the steps.


Ini adalah sumber utama resep kami.

Anda mungkin mau menonton video ini terlebih dahulu sebelum Anda mencoba resep yang telah kami sesuaikan, untuk memahami lebih jelas beberapa bagian resep.


How To Make Perfect Meringue | Cupcake Jemma --> the basic how-to baking with tips


Rainbow Rose Meringue Cookies --> how to apply the colors and normal baking



INGREDIENTS

3 large egg whites (or about 4 normal size egg whites or 100 gr of egg whites) 1 cup caster sugar (about 200 gr of sugar) 1/4 teaspoon Cream Of Tartar 1/2 teaspoon vanilla extract (pure, non alcohol extract) a pinch of salt

3 food coloring of your choice

Note:Simple formula for egg whites / sugar weight: Whatever weight of the egg whites, it's a double amount for the sugar. For example: 3 large egg whites (+/- 100 gr) and 1 cup of sugar (+/- 200 gr).

BAHAN-BAHAN

3 putih telur besar (atau sekitar 4 yang normal putih ukuran telur atau 100 gr putih telur)

1 cup gula pasir (sekitar 200 gr gula)

1/4 sendok teh Cream Of Tartar

1/2 sendok teh vanilla ekstrak (murni, ekstrak non alkohol)

garam secukupnya

3 pewarna makanan pilihan Anda

Catatan: Rumus sederhana untuk jumlah putih telur / gula: Berapapun jumlah putih telur, jumlah itu dikali dua (dobel) untuk gulanya. Misalkan: 3 putih telur besar (+/- 100 gr, maka 1 cangkir gula (+/- 200 gr).

DIRECTIONS
  1. Clean equipments with a bit of vinegar & kitchen roll. The mixer bowl and whisks

  2. Carefully separate egg whites from egg yolks, avoid any egg yolks on the egg whites

  3. Put egg whites in mixer bowl. Add Cream Of Tartar to prevent overbeating

  4. Start whisking the egg whites at a slow speed, just to get it going. Get it until the egg whites fluffing up a little bit, it becomes a stronger structure that way. It should start to foam up

  5. Wait until it got a little bit more structure, then add the caster sugar gradually, in small amounts. Add the caster sugar, tablespoon by tablespoon. Shovel it in bit by bit. Add speed to medium-high

  6. As the sugar is added, the bubble should be getting smaller and smaller, the mixture is starting to go nice and glossy. Exactly as we want the meringues to be

  7. Beat until all sugar dissolve smoothly in a few minutes

  8. Add a pinch of salt

  9. Add vanilla extract

  10. The mixture is done if it's very much at stiff peak. Lovely thick, glossy, mixture (see video by Cupcake Jemma 5:21)

  11. Mix with each food coloring if you like (see video Rainbow Rose Meringue Cookies on how to mix color)

  12. TIP: Use a bit of your meringue mixture to glue the baking paper down to the baking pan, use a finger/whisk tip bit on 4 corners of the pan

  13. Preheat your oven at 160 C

  14. Use 2 spoons or a piping bag to scoop or pipe out the meringues to the baking pan. Space it out in between

  15. 30 - 35 MINUTES BAKING AT 160 C, KEEP OVEN DOOR SHUT

  16. Turn the oven off and let the meringues inside to cook really slowly as the oven cools down, a minimum of an hour still in there. Let the oven door top to open a little bit.

  17. It should come out: puffed up a bit, slightly golden, and you can tell when they're ready, when they come out of the oven without anything sticking to the bottom. And you can also check by tapping it. It should sound a little bit hollow. Try to break one open, it should come out crispy and melts in the mouth.

CARA MEMASAK
  1. Bersihkan peralatan dengan sedikit cuka & lap. Mangkuk mixer maupun kocokan

  2. Pisahkan putih telur dari kuning telur dengan hati-hati, hindari kuning telur terkena putih telur

  3. Masukan putih telur di mangkuk mixer. Tambahkan Cream Of Tartar untuk mencegah overbeating

  4. Mulailah mengocok putih telur di mixer dengan kecepatan lambat, hanya untuk permulaan. Kocok sampai putih telur lebih terangkat berbuih mengembang keatas, dan berstruktur.

  5. Tunggu sampai struktur sedikit lebih menguat, kemudian tambahkan gula kastor secara bertahap dalam jumlah kecil. Tambahkan gula menggunakan sendok makan sendok demi sendok, bertahap. Sedikit demi sedikit. Tambah kecepatan menjadi medium-high

  6. Ketika gula tercampur, buih adonan seharusnya semakin mengecil dan semakin mengecil, campuran adonan mulai tampak pekat, bagus dan mengkilap. Persis seperti yang kita inginkan jadinya meringue.

  7. Kocok hingga semua gula larut halus dalam beberapa menit.

  8. Tambahkan sedikit garam.

  9. Tambahkan ekstrak vanila.

  10. Adonan telah selesai dicampur jika berbentuk ujung pucuk kaku jika kocokan ditarik keatas. Bagus, pekat, mengkilat (lihat video Cupcake Jemma di menit ke 5:21 diatas)

  11. Campurkan dengan masing-masing food coloring jika diinginkan (lihat video Rainbow Rose Meringue Cookies untuk cara mencampur warna)

  12. TIP: Gunakan seujung jari adonan meringue untuk merekat kertas roti ke loyang, rekatkan kertas roti di 4 sudut loyang

  13. Panaskan oven di 160 C

  14. Gunakan 2 sendok makan atau piping bag untuk meraup atau piping adonan meringue ke loyang. Berikan sedikit jarak diantaranya.

  15. 30 - 35 MENIT PANGGANG DI 160 C, JAGA PINTU OVEN TERTUTUP RAPAT

  16. Matikan oven dan biarkan meringue di dalam perlahan-lahan terpanggang sambil oven mendingin dengan sendirinya, minimal satu jam di dalamnya. Biarkan pintu atas oven terbuka sedikit.

  17. Hasilnya: sedikit mengembang, warnanya sedikit keemasan, dan Anda dapat tahu ketika sudah siap, meringue akan terangkat dengan mudah dari kertas roti, tanpa ada apa-apa menempel di bagian bawahnya. Anda juga bisa memeriksa dengan mengetuknya. Seharusnya terdengar seperti ada rongga di dalamnya. Cobalah untuk pecahkan satu, rasanya renyah dan meleleh di mulut.


LAST TIP

Please remember that meringues cannot stay out open air for too long. So make sure you don't let your meringue mix or those already baked out in the open for too long. It may become soft and lose its crisp. Keep the baked meringues in an air-tight jar, and if you want it longer than a week or two, keep it refrigerated.

TIPS TERAKHIR Harap diingat bahwa meringue tidak bisa tinggal di udara terbuka terlalu lama. Jadi, pastikan Anda tidak membiarkan adonan meringue Anda atau yang sudah dipanggang di tempat terbuka lama-lama. Renyahnya bisa berubah menjadi lembek. Simpan dalam toples kedap udara meringue yang sudah jadi, dan jika Anda ingin menyimpannya lebih lama dari satu atau dua minggu, simpan di lemari es.

--------------------------

Try it at home,

and please send the picture to babyincindonesia (at) gmail.com,

or tag us in our social media, we might pick yours to repost it. Thanks! :)


And that's all for now.

Until next time and we hope you enjoy a colorful day!


Bila Anda mencobanya di rumah,

kirimkan gambar hasilnya ke babyincindonesia (at) gmail.com,

atau tag kami di media sosial kami, untuk kesempatan terpilih untuk kami re-post .

Terima kasih! :)


Itulah semuanya untuk saat ini.

Sampai jumpa berikutnya dan kami harap Anda menikmati hari penuh warna!


---------------------------


Baby Inc. Parenting Blog Indonesia. Inspirations. Children Style. Activity. Creativity. Wellbeing. Ideas. Tips and Tricks. Fashion, Style, Clothing, Outfit. Family, Baby & Kids. Jakarta, Indonesia. Color your days. Baby Inc. Blog Keluarga Indonesia. Inspirasi. Gaya Anak. Aktifitas. Kreatifitas. Ide. Tips dan trik. Pakaian, baju, mode. Keluarga, Bayi & Anak. Jakarta, Indonesia. Warnai harimu.


923 views0 comments

Recent Posts

See All
bottom of page